7 Makanan Pencegah Kanker Payudara
Kanker payudara merupakan penyakit berbahaya yang
tidak pandang bulu baik perempuan hingga laki-laki. Penyakit ini dapat
menyerang segala aspek usia baik remaja hingga dewasa. Kanker payudara merupakan
penyakit yang menjadi penyebab kematian utama akibat kanker pada wanita di
dunia. Prevalensi kanker payudara terus meningkat secara global termasuk di
Indonesia. Data Departemen Kesehatan 2015 menunjukkan kanker payudara menjadi
penyakit dengan prevalensi tertinggi di Indonesia tahun 2013. Estimasi jumlah
absolut kanker payudara 61.682 jiwa. Tingginya angka penyakit, semakin membuat
kita untuk berhati-hati dan menghindari penyakit itu ada pada diri kita.
Berikut 7 Makanan Pencegah Kanker Payudara.
Konsumsi ikan
salmon
Minyak ikan kaya akan lemak yang baik bagi tubuh.
Sebuah analisis studi internasional yang diterbitkan dalam jurnal BMJ menemukan
bahwa wanita yang mengonsumsi ikan salmon memiliki kemungkinan lebih rendah
menderita kanker payudara dibanding yang tidak. Untuk memperoleh hasil yang
maksimal, American Heart Association menyarankan untuk menambah 3,5 ons lemak
ikan untuk menu makan dua kali seminggu.
Konsumsi sayuran
hijau
Sayuran hijau mengandung vitamin, serat dan antioksidan
yang membantu menghilangkan radikal bebas serta racun dari dalam tubuh.
Antioksidan dan serat juga memainkan peran penting untuk melindungi tubuh dari
segala jenis kanker, termasuk kanker payudara. Kamu dapat mencoba beberapa
sayuran hijau seperti kembang kol, bayam, ataupun kubis. Memasak sayur juga
perlu trik khusus agar kandungan yang didalamnya tidak menghilang. Jika kamu
salah mengolah sedikit saja, kandungan gizi dan mineral bisa rusak ataupun
menguap sia-sia. Cara sehat yang dianjurkan adalah mengonsumsi beberapa sayuran
segar tanpa dimasak. Hanya saja, kadang mencuci sayuran hingga bersihpun tidak
cukup untuk membunuh bakteri atau insektisida yang ada.
Teh Hijau
Teh hijau kaya akan polifenol dan antikosidan yang
memiliki sifat melawan kanker payudara. Selain itu, kandungan teh hijau adalah
adanya molekul gizi yang paling kuat yaitu Epigallocatechin Gallate (EGCG) yang
berperan melawan pembentukan pembuluh darah oleh sel kanker. Sebuah studi dari
Jepang menemukan bahwa mereka yang minum satu cangkir teh hijau setiap hari
memiliki tingkat estrogen yang lebih sedikit dibanding mereka yang tidak.
Kedelai
Kandungan kimia yang kuat pada kedelai mampu memblokir
rangsangan kanker yang berhubungan dengan hormon tertentu seperti estrogen dan
androgen yang menjadi penyebab kanker payudara dan prostat. Bagi kamu yang
telah mengonsumsi kedelai sejak usia muda, hal ini membuat kanker payudara
tidak dapat berkembang secara agresif. Riset yang dilakukan pada wanita Asia
menemukan bahwa fitoestrogen yang terkandung dalam kedelai malah memiliki efek
melindungi tubuh dari kanker payudara.
Brokoli
Brokoli memiliki kandungan yang kaya akan sulforophane
dan indoles. Kedua kandungan aktif ini dapat mengatur pertumbuhan sel serta
membantu melawan berbagai kanker, termasuk payudara, limfoma, kandung kemih,
prostat hingga kanker paru-paru. Berdasarkan penelitian di Pusat Kanker
Universitas Michigan, Amerika Serikat menyatakan bahwa senyawa sulforophane
dapat membantu mencegah atau mengobati kanker payudara dengan sasaran sel induk
atau sel batang kanker (stem cells). Penelitian itu menguji sulforophane, senyawa
yang ada pada brokoli dan kecambah brokoli. Para peneliti menemukan
sulforophane bisa membunuh sel induk kanker dan mencegah tumbuhnya tumor baru.
Ubi Jalar
Studi yang diterbitkan dalam Journal of National Cancer
Institute menemukan bahwa wanita yang banyak makan sayur dan buah yang
mengandung karotenoid memiliki risiko lebih rendah terkena kanker payudara. Ubi
jalar termasuk salah satu jenis umbi-umbian yang mengandung banyak karotenoid.
Buah Delima
Kandungan polifenol asam ellagic pada delima berfungsi
sebagai antioksidan yang tidak hanya menjaga kesehatan jantung, juga dipercaya
menghambat segals enzim yang berperan dalam perkembangan kanker payudara. Kamu
dapat rutin meminum satu cangkir atau 250 ml per hari untuk mencegah kanker
payudara. Hal ini disebabkan oleh karena kandungan polifenol asam ellagic
memiliki sifat antioksidan yang mampu mencegah pertumbuhan kanker payudara.
0 Response to "7 Makanan Pencegah Kanker Payudara"
Posting Komentar